Rabu, 05 April 2017

Ayam Bakar Taliwang

Ayam Bakar Taliwang

Masak TV : Ayam Bakar Taliwang

Ayam bakar Taliwang merupakan masakan khas yang berasal dari Lombok, Nusa Tenggara Barat. Ayam bakar Taliwang biasanya juga disajikan bersama Plecing Kangkung yang juga berasal dari Lombok.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

1 ekor ayam buras
10 buah cabai rawit
10 buah cabai merah keriting
15 siung bawang merah
10 siung bawang putih
2 buah tomat merah
2 buah jeruk nipis
3 kencur
3 batang sereh
terasi
air
garam, gula dan lada halus sebagai penyedap rasa

Peralatan yang dibutuhkan:

1. Blender
2. Panggangan
3. Wajan
4. Spatula
5. Talenan
6. Sendok
7. Mangkuk

Cara Pembuatan:

Persiapan:
1. Blender bumbu sampai halus;
2. Tambahkan gula, garam dan lada pada bumbu yang sudah halus;
3. Ambil sebagian bumbu untuk proses marinasi ayam. Proses marinasi ini dapat berlangsung sampai dengan 1 jam;
4. Siapkan wajan dan beri sedikit minyak, lalu panggang ayam;
5. Masak hingga warna bagian yang terkena permukaan wajan berwarna kecoklatan;
6. Setelah itu balik dan lakukan hal yang sama untuk sisi lainnya;
7. Masukkan sisa bumbunya dan tambahkan air agar tidak kering, lalu tutup;
8. Proses ini dapat dilakukan dengan panggangan bara
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar